Kamis, 01 Maret 2012

Prudential Awarding 2011

Asia’s Best Brand Award
 - 2nd CMO Asia Award – CMO Council & World Brand Congress


Asia’s Brand Employer Brand
- Employer Branding Awards & World HRD Congress


“Innovation in Business Process Management”
for Insurance Industry category
Financial Insights Innovation Award (FIIA) 2011
- IDC Financial Insights, a business and research consultant


“People’s Choice”
with Assets above Rp 100 billion
The 8th Islamic Finance Award 2011 – Karim Business Consulting


“1st Rank The Best Islamic Life Insurance”
with Assets above Rp 100 billion
The 8th Islamic Finance Award 2011 – Karim Business Consulting



“1st Rank The Most Expansive Insurance Islamic Life Insurance”
with Assets above Rp 100 billion
The 8th Islamic Finance Award 2011 – Karim Business Consulting



“3rd Rank The Best Risk Management Islamic Life Insurance”
with Assets above Rp 100 billion
The 8th Islamic Finance Award 2011 – Karim Business Consulting



“3rd Rank The Most Profitable Investment Islamic Life Insurance”
with Assets above Rp 100 billion
The 8th Islamic Finance Award 2011 – Karim Business Consulting



“The Best Life Insurance 2011″
for the category of Life Insurance Companies with Assets above Rp 10 trillion
Investor Awards 2011 – Investor Magazine



“Star Performer Award 2011″
for Achievement as “Best Life Insurance Company” for 9-consecutive years
Investor Awards 2011 – Investor Magazine



An “Excellent” Grade in the Life Insurance Companies
with Gross Premiums of above Rp 1 trillion category
12th Insurance Awards 2011 – InfoBank Magazine



“Indonesia’s Most Admired Companies (IMAC) Award”
for the fifth time in the “Big Life Insurance Company” category
the Best in Building and Managing Corporate Image
Corporate Image Award 2011- Bloomberg Businessweek & Frontier Consulting Group
 


“Indonesian Customer Satisfaction Award (ICSA) 2011″
for the category of Life Insurance
- SWA magazine & Frontier Consulting Group



“Best Brand Award 2011″
for the category of Life Insurance
- SWA magazine & MARS Indonesia research company



“Best Brand Award 2011″
for the category of Unit Link
- SWA magazine & MARS Indonesia research company



“Net Promoter Customer Loyalty Award 2011″
for Life Insurance category
- SWA magazine & Hachiko net promoter solution



“Top Brand Award 2011”
for Life Insurance category
Top Brand 2011 – Marketing Magazine & Frontier Consulting Group



Service Quality “DIAMOND”
for the Life Insurance Services category
Service Quality Award 2011 – Service Excellence Magazine & Carre-CCSL



Service Quality “DIAMOND”
for the Health Insurance Services category
Service Quality Award 2011 – Service Excellence Magazine & Carre-CCSL



“The Best Customer Choice of Islamic Life Insurance”
Insurance category
Marketeers Award Indonesia Brand Champion 2011
- Marketeers Commmunity & MarkPlus Insight research company
 


“The Best Customer Choice of Unit Link Insurance”
Insurance category
Marketeers Award Indonesia Brand Champion 2011
- Marketeers Commmunity & MarkPlus Insight research company



“The Best Customer Choice of Health Insurance”
Insurance category
Marketeers Award Indonesia Brand Champion 2011
- Marketeers Commmunity & MarkPlus Insight research company



“The Most Popular Brand of Unit Link Insurance”
Insurance category
Marketeers Award Indonesia Brand Champion 2011
- Marketeers Commmunity & MarkPlus Insight research company



“The Most Popular Brand of Health Insurance”
Insurance category
Marketeers Award Indonesia Brand Champion 2011
- Marketeers Commmunity & MarkPlus Insight research company



“Indonesia’s Women Brand Champion 2011”
Life Insurance category
Marketeers Award Indonesia Brand Champion 2011
- Marketeers Commmunity & MarkPlus Insight research company




“Indonesia’s Most Favorite Women Brand Champion 2011”
Life Insurance category
Marketeers Award Indonesia’s Most Favorite Women Brand Champion 2011
- Marketeers Commmunity & MarkPlus Insight research company



“Indonesia Most Favorite Youth Brand 2011”
Insurance category
Marketeers Award Indonesia Most Favorite Youth Brand 2011
- Marketeers Commmunity & MarkPlus Insight research company



“Indonesia’s Most Favorite Netizen Brand 2011”
Life Insurance category
- Marketeers Commmunity & MarkPlus Insight research company



“Great Performing Website”
for Life Insurance category
Digital Marketing Award 2011
- Digital Marketing Magazine & Survey One of Marketing Group research company



"The top 3 Companies to Receive the “Best Life Insurance 2011”
in the above Rp750 billion capital subcategory
2011 Insurance Award – Media Asuransi Magazine


“1st Favorite”
for Children Education Insurance category
Reader’s Choice Award 2011 – Mother’s & Baby Magazine Indonesia

Pengertian Asuransi

Banyak orang punya pandangan yang berbeda mengenai pengertian asuransi, oleh karenanya, ini adalah pengertian yang benar tentang asuransi.

Asuransi bukan judi ataupun investasi. Memang, di asuransi modern terdapat komponen investasi, tetapi hendaknya ini dipandang sebagai pelengkap bukan komponen utama. Asuransi bertujuan untuk menawarkan perlindungan terhadap risiko yang mungkin timbul. Bisa dikatakan secara singkat asuransi adalah sistem dimana kita berbagi risiko kita dengan orang lain, yaitu perusahaan asuransi.

Asuransi sudah ada dari jamah dahulu kala. Misalnya di dalam kode Hammurabi, hukum Babilonia kuno, ada hukum yang membahas asuransi kredit. Hukum ini bertujuan agar para pedagang dapat memperoleh pinjaman dari para investor. Jika ada kecelakaan, seperti karam kapal, si peminjam tidak harus membayar pinjamannya. Sedangkan apabila perdagangan sukses, mereka membayar pinjaman dengan suatu bunga.

Asuransi  di Jaman Modern

Di zaman kita dewasa ini, konsep asuransi masih tentang berbagi risiko. Perusahaan asuransi di dunia memperhatikan statistik frekuensi kerugian. Misalnya kemungkinan sakit, penyakit kritis, dan biaya pengobatan. Ini akan dipakai untuk memprediksi berapa besar premi asuransi yang harus dibayarkan oleh sang klien.

Dana yang diperoleh oleh perusahaan asuransi akan digunakan untuk membayar klaim yang diajukan klien apabila mereka menderita kerugian.

Menurut anda, apakah anda terbebas dari risiko kerugian apapun? Jenis asuransi manakah yang cocok untuk anda? Berapa besar tanggungan yang anda terima sekarang? Semua ini patut dipikirkan.

Klaim untuk Kanker dari Asuransi Jiwa

Menurut data tahun 2010 dari salah satu perusahaan asuransi di Indonesia klaim nomor 1 untuk penyakit kritis dipegang oleh kanker. 231 miliar rupiah, atau 26% dari dana klaim yang dikucurkan di tahun 2010 diperuntukan untuk para pemegang polis asuransi jiwa yang terkena kanker.

Timbul beberapa pertanyaan. Seberapa seriuskah masalah kanker ini bagi kita di Indonesia? Seberapa besar tanggungan yang diberikan oleh polis asuransi jiwa yang tepat?

Kanker dan Statistik Dunia

Setiap tahun 12,7 juta jiwa di seluruh dunia didiagnosa terkena penyakit kanker. 60% diantaranya meninggal. 160 ribu diantara yang meninggal adalah anak-anak.

Penyebab kanker pun bervariasi, bahkan pada orang yang hidup sehat sekalipun. Menteri Kesehatan Indonesia, Endang Rahayu terkena kanker paru-paru walaupun dia tidak merokok dan punya gaya hidup sehat. Dia mengatakan, “Nggak tahu nih apa penyebabnya, tiba-tiba saja muncul.” (TribunNews.com, Selasa 18 Januari 2010)

World Health Organization (WHO) memperkirakan apabila keadaan berlanjut seperti ini, jumlah kematian karena kanker di seluruh dunia akan meningkat 80% pada tahun 2030.

Menurut statistik, kasus kematian karena kanker terjadi di negara yang pendapatan per kapita rendah – menengah. Mengapa? Pengobatan kanker yang memerlukan perawatan intensif dan waktu yang relatif lama. Waktu pengobatan antara 3 bulan sampai 2 tahun dan dilanjutkan rawat jalan dari 5 bulan sampai 2 tahun.

Bisakah anda bayangkan berapa biaya yang dibutuhkan untuk bertempur melawan kanker?

Asuransi Jiwa bisa Menjadi Jawaban

Bayangkan, ketika anda sedang sakit, tiba-tiba datang seorang donatur dan memberikan anda uang 500 juta rupiah untuk pengobatan anda. Seperti itulah apabila anda memilih polis asuransi jiwa yang tepat. Perhatikan lampiran dokumen klaim salah satu perusahaan asuransi Indonesia dibawah ini:

Dengan uang Rp. 510.808.341,- yang diterima, keluarga dan penderita bisa berjuang melawan penyakit dengan nafas yang lebih lega. Tentu, nilai tanggungan sedikit banyak dipengaruhi oleh usia dan kredibilitas agen asuransi anda.

Kesimpulannya, dengan menyisihkan sedikit dana per bulan, anda bisa berbagi resiko dengan perusahaan asuransi dan apabila ada hal buruk yang terjadi beban finansial anda akan ditanggung oleh mereka.

Kami menyediakan konsultasi polis asuransi jiwa gratis. Silahkan hubungi kami.

Jumlah Premi TIDAK SAMA DENGAN Nilai Tunai Polis



Yang Perlu Anda Ketahui Mengenai Nilai Tunai Pada Polis Unit Link

Tidak sedikit nasabah yang mengajukan pertanyaan mengenai Nilai Tunai pada polis unit link miliknya. Artikel ini mencoba memberikan kembali pengertian yang Anda perlukan dengan cara sederhana.

“Prinsip dasar mengenai nilai tunai polis yang perlu Anda ingat atau ketahui adalah bahwa jumlah premi yang telah Anda bayarkan bukanlah nilai tunai polis Anda.”

Seringkali kita menganggap bahwa dengan membayar premi misalnya sebesar Rp 500,000 setiap bulannya maka setelah satu tahun, jumlah nilai tunai polis kita adalah Rp 6,000,000 (Rp 500,000 x 12 bulan), padahal yang dimaksud dengan nilai tunai polis tidaklah demikian.

“Yang dimaksud dengan nilai tunai pada polis unit link adalah nilai (dalam mata uang polis, baik Rupiah maupun US Dollar) dari saldo unit yang Anda miliki yang jumlahnya diperoleh dari perkalian antara jumlah unit yang Anda miliki dengan harga unit pada saat tertentu.”

Ilustrasi:

Supaya polis Anda tetap aktif (in force), maka setiap bulannya Anda akan dikenakan biaya asuransi dan administrasi. Dalam polis unit link, biaya-biaya ini dibayar melalui nilai tunai pada polis dengan perhitungan seperti yang dijelaskan sebelumnya. Oleh sebab itu, keterlambatan membayar premi akan akan menyebabkan berkurangnya unit yang Anda miliki setiap bulannya karena sisa unit digunakan untuk membayar biaya asuransi dan administrasi. Kondisi ini dikenal dengan sebutan cancel unit.

Untuk mengaktifkannya kembali, Anda perlu melakukan pemulihan polis dan membayar tunggakan premi yang Anda miliki sebelumnya.

Oleh karena itu, agar Anda dapat terus berada pada jalur yang tepat untuk memiliki perlindungan dan meningkatkan nilai tunai polis, berikut ini lima buah tips dari kami yang perlu Anda perhatikan:
  1. Bayarlah premi Anda secara rutin sesuai tanggal jatuh tempo.
  2. Pahamilah rencana perlindungan dan investasi yang telah diberikan melalui ilustrasi sebelum persetujuan penerbitan polis dilakukan.
  3. Anda dapat meningkatkan nilai tunai polis dengan melakukan Top-up premi.
  4. Sebisa mungkin, rencanakan dengan baik penarikan nilai tunai sesuai dengan kebutuhan Anda, dengan memperhatikan syarat dan ketentuan yang ada.
  5. Tanyalah informasi yang Anda butuhkan kepada Tenaga Pemasaran Anda atau Customare Care Prudential.
From: PRUsatellite edisi Desember 2010 – Maret 2011

Produk Baru Asuransi Prudential: PRUearly stage crisis cover

Tahukah Anda bahwa gaya hidup yang tidak sehat terutama di kota-kota besar menyebabkan semakin tingginya potensi penyakit kritis?

World Health Organization (WHO) per April 2011 menyebutkan 31.6 juta orang meninggal dunia karena jantung, stroke, diabetes dan kanker. Dengan kemajuan teknologi, check up medis secara rutin dapat mendeteksi penyakit kritis sejak dini.

Prudential menghadirkan PRUearly stage crisis cover, asuransi tambahan yang memberikan perlindungan finansial sejak tahap awal penyakit kritis.

Produk yang diluncurkan 25 Juli 2011 di Hotel Four Seasons, Jakarta ini memberikan perlindungan atas 79 penyakit dan kondisi kritis yang terbagi dalam 3 tahap (awal, menengah dan lanjut) dan melengkapi perlindungan atas penyakit kritis untuk memastikan Anda terlindungi secara menyeluruh.

PRUearly stage crisis cover mempunyai beberapa keistimewaan di antaranya perlindungan hingga usia 85 tahun, dan total maksimum manfaat sebesar 140% dari Uang Pertanggungan. Selain itu, klaim dapat dilakukan maksimum sebanyak 2x tanpa masa tunggu antara klaim pertama dan kedua, selama kondisi klaim kedua berbeda dengan klaim pertama.

MANFAAT UTAMA

Tahap Awal
50% dari Uang Pertanggungan akan dibayarkan jika Anda mengalami salah satu dari 33 kondisi kritis yang termasuk dalam kategori ini.

Tahap Menengah
100% Uang Pertanggungan atau Sisa Uang Pertanggungan (jika manfaat pada Tahap Awal sudah dibayarkan sebelumnya) akan dibayarkan jika Anda mengalami salah satu dari 13 kondisi kritis yang termasuk dalam kategori ini.

Tahap Lanjut
100% Uang Pertanggungan atau sisa Uang Pertanggungan (jika manfaat pada Tahap Awal sudah dibayarkan sebelumnya) akan dibayarkan jika Anda mengalami salah satu dari 33 kondisi kritis yang termasuk dalam kategori ini.

MANFAAT TAMBAHAN

Selain perlindungan terhadap kondisi kritis, PRUearly stage crisis cover juga memberikan manfaat tambahan terhadap 3 kondisi kritis, yakni angioplasti, komplikasi diabetes dan kebutaan pada kedua mata.

PRUearly stage crisis cover dapat ditambahkan pada asuransi dasar PRUlink assurance account, PRUlink syariah assurance account dan PRUuniversal life.

Lengkapi program perlindungan yang telah Anda miliki untuk kenyamanan yang lebih optimal. Dengan tersedianya pembiayaan penyakit kritis tahap awal, masalah Anda akan teratasi dan Anda dapat membangun kembali hidup Anda.

From: PRUsatellite edisi Agustus – November 2011

Rechange Your Life To Success

Hidup itu hanya sekali. Jangan biarkan hidup yang sekali – kali ini menjadi sia – sia dan hampa makna. Mari mengambil jeda dan rehat dengan diri anda sendiri. Apakah yang anda lakukan selama ini sudah mendekati apa yang ada impi – impikan atau tidak. Apakah apa yang anda kerjakan dan giatkan selama hidup anda sudah membawa kebahagiaan bagi anda?

Jika sudah maka saya ucapkan selamat! Karena anda sudah menemukan apa yang terbaik bagi hidup anda. Pertahankan itu. Jika tidak atau belum maka sekaranglah saatnya untuk memperbaiki dan memprogram ulang hidup anda agar bisa mendekati impian dan harapan yang anda idam – idam kan selama ini.

Apa Yang Anda Akan Lakukan Jika Besok Anda Meninggal dan Tiada?

Wahai sahabat, hidup dan waktu yang kita punya di alam dunia ini memang tidak terbatas, tetapi waktu yang ada untuk diri kita sangat terbatas. Karena itu yang selalu harus anda tanamkan dalam pikiran anda adalah "apa yang bisa saya lakukan yang bisa membawa kebaikan dan perubahan?"

Apa tindakan terbaik meskipun kecil dan remeh yang bisa aku lakukan sekarang yang bisa memberikan warna bagi hidup dan kehidupan sekitar?, apa yang akan saya tinggalkan untuk anak cucuku dan dunia ini jika kelak aku sudah tiada?”

atau anda juga bisa bertanya pada diri anda sendiri pertanyaan seperti judul diatas – “apa yang akan saya lakukan jika seandainya saya besok tiada, dipanggil Tuhan dan meninggal?”